Objek Wisata Danau Gunung Tujuh

19:52 Uhang Kinca 0 Comments

Danau Gunung Tujuh
Danau ini masih berada dalam kawasan Taman Nasional Hutan Kerinci Sebelat. yang terletak di Desa Pelopek Kabupaten Kerinci Kecamatan Kayu aro. Berada pada kawasan Gunung Tujuh, Gunung ini berada tepat di belakang Gunung Kerinci. Bagi para pendaki, Gunung kerinci menjadi salah satu tujuan utama nya, namun bagi anda yang hanya ingin sekedar menikmati keindahan Alam Kerinci Danau ini bisa menjadi salah satu tujuan anda. Selain memiliki Panorama yang menahjupkan jalur yang di lalui juga lebih mudah dibandingkan dengan Gunung Kerinci. untuk sampai ke danau ini memerlukan waktu 2 - 3 jam berjalan. 
Daya tarik Danau ini yaitu panorama ke indahan yang masih alami, dan air yang jernih membuat mata kita segar. Di sekitar danau terdapat beberapa tempat untuk mendiri kan tenda untuk berkemah dan menikmati panorama matahari terbit.
Kalau ingin menjelajah danau ini, kita bisa menyewa perahu pada masyrakat sekitar danau yang beroperasi sebagai nelayan.
Danau Gunung Tujuh tampak dari seater 1 jalur pendakian Gunung Kerinci
Sesuai dengan namanya Danau ini di kelilingi tujuh Gunung, yaitu Gunung Hulu Tebo dengan ketingian 2.525mdpl, Gunung hulu sangir 2.330 mdpl, gunung madura besi 2.418mdpl, Gunung Lumut 2.350, Gunug selasih 2.230 mdpl, Gunung jar panggang 2.469mdpl, dan gunung tujuh itu sendiri 2.735mdpl.



0 comments: